Cara Alami Mengusir Laba-Laba dari Rumah

Cara Alami Mengusir Laba-Laba dari Rumah

Laba-laba merupakan bagian dari kehidupan kita sehari-hari, yang sebenarnya berguna untuk keseimbangan ekosistem. Tapi, biasanya kita tidak menginginkan ada laba-laba di rumah.

Daripada menggunakan zat kimia berbahaya, berikut cara alami, aman, dan efektif untuk mengusir laba-laba dari rumah!

1. White Vinegar ( Cuka ). Campur cuka dengan air dalam botol spray, kemudian semprotkan ke sekitar rumah, konsentrasikan ke daerah dimana serangga bisa masuk.
2. Citrus ( Jeruk ). Campurkan kulit jeruk dengan cuka tinggalkan satu malam, kemudian masukan ke spray botol campur dengan air.
3. Mint. Campurkan minyak esensial mint dengan air kedalam botol spray, dan semprotkan ke seluruh bagian rumah.
4. Cemara. Kayu cemara dalam bentuk lempengan maupun balok disebar di dalam rumah akan menyingkirkan laba-laba dan serangga lainnya. Juga memberi tambahan aroma kayu di dalam rumah.
5. Kacang Mete. Tempatkan beberapa kacang mete di kusen jendela akan menjauhkan laba-laba dari jendela.
6. Bersihkan Debu. Rutin mebersihkan debu di rumah menjauhkan berbagai macam serangga.
7. Merapikan Rumah. Laba-laba tertarik dengan tempat gelap, Dengan menjaga rumah agar tetap rapi dan teratur akan menjauhkan laba-laba.
8. Perhatikan Halaman Rumah. Bersihkan halaman rumah dari daun, ranting, dan segala yang dapat membuat serangga dapat bersembunyi didalamnya.
9. Jangan Biarkan Mereka Masuk. Pastikan rumah tertutup rapat, agar serangga tidak dapat masuk.

Demikian cara-cara alami yang dapat kita gunakan untuk menjauhkan serangga dan laba-laba dari dalam rumah kita.

0 comments:

latest comments